Surat Keterangan Rencana Kota (SKRK) adalah surat yang memuat informasi berupa peruntukan lahan dan penggunaan bangunan, intensitas pemanfaatan ruang, dan syarat teknis lainnya yang diberlakukan oleh pemerintah daerah pada lokasi tertentu.
Biaya : Non Retribusi
Jangka Waktu Pelayanan Keterangan Rencana Kota ditetapkan paling lama 28 (dua puluh delapan) hari kerja terhitung sejak pendaftaran dengan catatan dokumen persyaratan sudah lengkap dan benar. sejak diterimanya kelengkapan/kesesuaian dokumen persyaratan secara Lengkap dan Benar
Tahapan Pelayanan meliputi:
a. Tahap pendaftaran.
Pemohon mengajukan pendaftaran secara online di portal https://simponie.tangerangselatankota.go.id, membuat akun pendaftaran dan akan mendapatkan username serta password melalui email yang didaftarkan, selanjutnya mengisi form pendaftaran dan mengunggah dokumen persyaratan.
b. Tahap pemeriksaan/ verifikasi berkas.
Petugas memeriksa kelengkapan/ kesesuaian dokumen persyaratan. Jika berkas lengkap pemohon dapat mencetak tanda bukti daftar melalui sistem simponie atau jika berkas tidak lengkap permohonan ditolak disertai alasan penolakannya.
c. Tahap peninjauan lapangan dan pertimbangan Tim Teknis.
Pemohon dapat melihat adanya peninjauan lapangan pada sistem simponie. Petugas meninjau ke lokasi kegiatan dan dibuatkan Berita Acara peninjauan lapangan, selanjutnya Tim Teknis membuat pertimbangan teknis sebagai rekomendasi penerbitan/penolakan izin.
d. Tahap penerbitan izin.
Petugas menyiapkan draft SK Izin/ Sertifikat Izin untuk ditandatangani Kepala Dinas dan selanjutnya mencetak SK/ Sertifikat Izin. Pemohon mendapatkan pemberitahuan pada sistem simponie bahwa SK Izin/ Sertifikat Izin sudah selesai dan dapat memilih akan diambil langsung ke loket layanan PTSP atau dikirim melalui jasa pengiriman.
e. Tahap penyerahan izin.
Petugas menyerahkan SK Izin/ Sertifikat Izin ke pemohon melalui loket layanan PTSP atau mengirimkannya ke alamat pemohon melalui jasa pengiriman.
Peruntukan : FUNGSI HUNIAN Jenis Permohonan : Baru
Surat Pernyataan Kesanggupan Pengelolaan dan Pemantauan Lingkungan Hidup (SPPL) bermaterai cukup (Rp.10.000,00) Contoh Forms silahkan unduh disini Untuk Persiapan Formnya Mohon untuk diketik, tidak ditulis tangan
Peruntukan : FUNGSI KEAGAMAAN Jenis Permohonan : Baru
Peruntukan : FUNGSI USAHA Jenis Permohonan : Baru
Peruntukan : FUNGSI SOSIAL DAN BUDAYA Jenis Permohonan : Baru
Peruntukan : FUNGSI KHUSUS Jenis Permohonan : Baru
Peruntukan : FUNGSI CAMPURAN Jenis Permohonan : Baru